5 Kelebihan dan Kepraktisan Kasur Lipat

Tempat tidur merupakan salah satu furniture terpenting dalam hidup kita. Tidur yang berkualitas dapat berimbas pada kualitas hidup. Hal ini tentu membuatmu harus menyeleksi dengan teliti tempat tidur seperti apa yang paling nyaman dengan harga terbaik, bukan?

Saat ini, popularitas kasur lipat makin tinggi. Fungsionalitasnya sangat tinggi dengan berbagai keuntungan. Kasur lipat memang menjadi pilihan terbaik untuk rumah dengan ruang terbatas meski tidak menutup kemungkinan kasur jenis ini dapat digunakan di ruangan yang luas.

Kasur lipat menawarkan banyak kelebihan bagi pemilik rumah manapun. Jenis kasur ini tidak hanya menghemat ruangan tidur, tetapi juga dapat menambah fleksibilitas. Kenapa? Karena kamu dapat menyimpannya di manapun atau bahkan bisa membawanya kemanapun dengan mudah. 

Mayoritas kasur lipat juga dirancang dengan kerangka atau frame yang lebih kuat. Kerangka kuat ini memiliki nilai plus dengan desain kasur lipat yang berdesain mewah. Terkadang, beberapa orang mengira bahwa kasur lipat hanya unggul karena sifatnya yang praktis. Padahal, kasur lipat dari merek ternama menawarkan level kenyamanan sekaligus nilai estetika tinggi.

Pastinya jika ingin memiliki kasur lipat tahan lama, kamu harus memilih kasur dari merek berkualitas. Memang, harga barang berkualitas tentu tidak murah, tapi ini akan terbayar ketika  kamu dapat menikmati kasur yang nyaman dalam jangka puluhan tahun ke depan. 

Nah, karena inilah kasur lipat pun dapat menjadi investasi yang nyata, bukan?

Hemat Ruang

Pastinya kelebihan terutama dari kasur lipat adalah hemat ruang. Kamu pasti memahami bahwa mayoritas rumah-rumah baru di kawasan perumahan umumnya memiliki ruang yang terbatas. Nah, kasur lipat menjadi pilihan terbaik. 

Kamu juga dapat memanfaatkan kasur lipat untuk ruangan yang digunakan untuk tamu. Ruangan akan terkesan lebih luas dan terbuka saat kasur lipat tidak digunakan. Ruang ekstra tersebut kemudian bisa dapat dimanfaatkan untuk menaruh furnitur lain seperti meja kopi atau lemari.


Fleksibilitas Penggunaan

Penggunaan yang fleksibel adalah kepraktisan kasur lipat yang pasti akan kamu nikmati. Bagaimana bisa? Ya, kamu dapat mengatur di mana kasur lipat ditempatkan karena mudahnya kasur ini untuk disimpan atau dibawa ke mana-mana. Dengan demikian, kamu bisa mengatur ruang dengan fleksibel.

Kamu pun tidak perlu repot membersihkan ruangan. Kamar dapat lebih mudah dibersihkan dengan adanya kasur lipat karena kasur ini cukup portable dan mudah diangkat. Berbeda dari kasur pada umumnya yang cenderung berat dan sulit dipindahkan untuk sekedar dibersihkan.  

Penggunaan kasur lipat juga sangat fleksibel untuk berbagai keperluan. Misalnya, untuk kegiatan seperti piknik, berkemah, atau ketika kamu menginap di kawasan dengan tempat tidur yang terbatas. 

Tak hanya itu, kasur lipat selain digunakan untuk hunian, juga sering dimanfaatkan untuk kebutuhan di apartemen, penginapan, dan sebagainya. Selain bisa dimanfaatkan secara portable, kasur yang tidak membutuhkan ruang luas untuk penyimpanan ini, juga memiliki harga yang lebih terjangkau dibandingkan tempat tidur konvensional.


Portabilitas dan Mobilitas

Kasur lipat dapat menjadi tempat tidur cadangan atau tempat tidur utama. Kamu dapat menggunakan sesuai kebutuhan. Terlebih jika ada tamu dari luar kota, kasur lipat bisa difungsikan sebagai kasur tamu. 

Pada dasarnya, kasur lipat bukan hanya menjadi pilihan pemilik hunian. Beberapa guest house atau hotel memilih kasur lipat berkualitas untuk memberikan tambahan opsi bagi tamu. Dengan demikian, tamu tidak perlu memesan lebih dari satu kamar apabila tidak diperlukan. 

Kasur lipat dapat dengan mudah diangkut dan dipindahkan karena secara umum memang didesain dari bahan yang ringan. Kemudahan ini sangat sesuai dengan kondisi mayoritas hunian dan penginapan masa kini. Terlebih jika ruangan tidur tidak terlalu besar.

Desain kasur lipat beragam, dari yang cukup besar hingga paling ramping dan bahkah dapat disimpan di dalam lemari. Setiap kasur lipat memiliki kaki-kaki yang dapat diperpanjang sehingga memudahkan pengguna untuk mengangkat saat dilipat. Kerangka yang kuat dengan pegas yang berkualitas apik dapat memberikan kenyamanan untuk tubuh.

Baca Juga: Kelebihan Kasur Springbed dan Cara Merawatnya


Penggunaan yang Mudah dan Cepat

Kasur lipat memiliki desain khusus yang ramping dan mudah diatur. Saat ini, mayoritas produsen kasur lipat merancang jenis kasur sedemikian rupa sehingga pengguna tidak kesulitan dalam penggunaannya. Selain praktis, siapapun dapat mengatur kasur lipat secara cepat dan mudah. 

Kasur lipat sangat bermanfaat untuk mereka yang sering pindah tempat tinggal, terutama di luar kota. Proses membereskan kasur lipat dan pengiriman sangat mudah, baik pengiriman melalui kurir atau diangkut dengan truk atau mobil pick up. Kemudahan ini tentunya sangat sesuai untuk siapapun yang ingin furniture praktis. 


Harga yang Terjangkau

Kasur lipat dirancang khusus dengan kualitas lebih bagus untuk memberikan pengalaman tidur yang nyaman.  Harga kasur lipat sangatlah terjangkau. Kamu pun diuntungkan dengan semua benefit yang akan didapatkan saat membeli kasur lipat. Selain mendapatkan kasur nyaman dengan kualitas apik, kamu juga akan berhemat. 

Tak hanya dari kualitas, kasur lipat juga bergantung dari ukuran. Semakin besar ukuran kasur lipat, maka semakin tinggi pula harganya. Oleh karena itu, pilihlah yang sesuai kebutuhan apakah yang kamu butuhkan ukuran single, double, queen, atau king

Jadi, jangan ragu membeli kasur lipat untuk kemudahan dan kenyamanan tidurmu. Kamu tidak hanya dapat menikmati kenyamanan tidur dalam jangka panjang, tetapi juga menjaga kesehatan seluruh anggota keluarga. 

Kamu juga bisa membeli kasur lipat karena pastinya kamu membutuhkan kasur lain selain kasur lipat. Kalau belum tahu merek kasur apa yang bagus, kamu bisa mencoba produk-produk dari Simply Bed. Simply Bed menyediakan berbagai perlengkapan tidur yang pastinya berkualitas dan tahan lama. Gak cuma itu, Simply Bed juga mengutamakan kenyamanan konsumen saat berbelanja sehingga kamu bisa menikmati berbagai kemudahan berbelanja.

Jadi, tunggu apa lagi? Ingin kasur dan perlengkapan tidur berkualitas? Kunjungi website Simply Bed, yuk!

Share: